AS – Seorang pria asal California, Amerika Serikat bernama Gregory Foster berhasil memecahkan rekor Guinness World Record (GWR) sebagai pemakan 10 cabai Carolina Reaper tercepat.
GWR mengatakan, Foster berhasil memecahkan rekor memakan cabai terpedas di dunia itu hanya dalam waktu 33.15 detik pada 17 September 2022 lalu.
Foster juga berhasil memecahkan rekor sebelumnya ketika dia berhasil memakan tiga cabai Carolina Reaper hanya dalam waktu 8.72 detik sembilan bulan lalu.
Carolina Reaper sendiri diketahui sebagai cabai terpedas di dunia. Bahkan kepedasan Carolina Reaper mengalahkan kepedasan cabai Jalapeno dan Paprika Hantu.
Untuk mengukur kepedasan cabai, umumnya para ahli menggunakan unit hitung Scoville Heat Units. Jumlah konsentrasi senyawa kimia untuk sensasi pedas menentukan pedasnya sebuah cabai. Cabai Carolina Reaper sendiri memiliki 1.641.183 Scoville Heat Units. Demikian dikutip NDTV, Sabtu (12/11/2022).
Foster sadar jika cabai Carolina Reaper memiliki tingkat kepedasan yang tinggi. Namun pria pemilik perusahaan cabai dan petani cabai itu enggan menyerah.
“Ini adalah gairah rasa sakit, kurasa,” jelas Foster.
Dalam pemecahan rekor itu, Foster harus menghadapi kompetitornya, yaitu Mitch Donnelly. Donnelly sendiri pernah memenangkan kompetisi memakan cabai yang diselenggarakan Foster sebelumnya.
Namun dalam pemecahan rekor itu, Foster tidak peduli dengan rasa sakit yang dirasakannya. Dia tetap memakan cabai dengan cepat.
Setelah memecahkan rekor, Foster menjelaskan memakan cabai secepat itu seperti memakan batu bara.
“Ini adalah salah satu bagian dari pekerjaan yang saya benci. Tapi itu adalah satu bagian dari pekerjaan yang paling menghibur bagi semua orang,” jelas Foster.
Foster menjelaskan kuncinya memecahkan rekor memakan cabai adalah menyiapkan susu dan es krim.