Tangsel- Proyek peningkatan jalan yang dilakukan pemerintah Kota Tangerang Selatan di Jalan Raya Bhayangkara Pusdiklantas Kelurahan Paku Alam, Kecamatan Serpong Utara dinilai tidak memperhatikan keselamatan pengguna jalan dan keselamatan pekerja.
Dari keterangan warga setempat, pada hari Senin sudah terjadi sebanyak dua kali kecelakaan pada pukul 07:00 WIB Senin, (28/10/2024) sesama pengendara motor mengalami kecelakaan yang diakibatkan tidak ada rambu-rambu peringatan pembangunan jalan di sekitar lokasi yang menyebabkan pengendara terkecoh dengan adanya lubang di sepanjang jalan yang sedang dibangun.
Di hari yang sama pada Senin malam juga terjadi kecelakaan pengendara mobil di lokasi proyek peningkatan jalan di karenakan tidak ada lampu penanda dan kurangnya lampu penerangan jalan di area proyek
“Saya harap pemerintah Kota Tangerang Selatan evaluasi proyek peningkatan jalan raya yang sedang dibangun di Jalan Bhayangkara, Kelurahan Paku Alam, Kecamatan Serpong Utara, dan percepat pembangunannya,” tegas Taher kepada awak media Selasa (29/10/ 2024).
Pemerintah Kota Tangerang Selata juga di nilai abai dalam mengawasi pembangunan proyek peningkatan jalan, terlebih para pekerja tidak mengenakan atribut K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) dan tidak ada Plang proyek peningkatan jalan.
Hingga berita ini diterbitkan pelaksana proyek tidak ada di lokasi untuk dimintai keterangan.